KARAWANG, SuaraParalegal.com – Kantor Graha Bersama Unit Layanan Informasi Asuransi yang ditunjuk oleh PT. Asuransi Bhakti Bhayangkara lakukan Sosialisasi Asuransi Akda Extra, bertempat di Ruang Meeting AC Kedai Rai Raka, Jalan Kaum Selatan No. 83 RT. 05/RW. 02, Desa Pasirtalaga, Kecamatan Telagasari, Kabupaten Karawang, Senin (02/07/2024).
Acara dimulai pada pukul 14.00 sampai dengan pukul 15.30 WIB. Dalam acara tersebut hadir 40 para undangan / peserta, Para Kepala Sekolah, TK PAUD, MDA, MTs, MA, juga Pimpinan Ponpes, DKM, Serta Majlis Ta’lim dan dari unsur institusi juga unsur lembaga.dan lain sebagainya dari perwakilan masing-masing Institusi/Lembaga.
Dalam sambutannya, Owner Graha Bersama, H. Suryana, menyampaikan ucapan terima kasih kepada para tamu undangan yang sudah berkenan hadir pada acara tersebut.
“Terima kasih atas kehadirannya buat semuanya, maksud tujuan acara ini adalah untuk kemanusiaan, dan bagaimana manusia hidup bisa saling membantu,” tuturnya.
Ditempat yang sama, dalam kesempatannya, KADIV AKDA, Kombes Subono, S.Pd, SH, MM, Mengatakan bahwa Asuransi Bhakti Bhayangkara ini berdiri tahun 1987, tepatnya pada tanggal 1juli 2024. Ada 2 produk asuransi, diantaranya Asuransi Umum dan Asuransi Khusus.
“Asuransi Umum seperti, asuransi mobil, rumah, barang dan jasa juga lain sebagainya. Asuransi khusus, diantaranya Asuransi Akda dan Asuransi AKDP. Akan kami lindungi 1×24 kami berikan layanan asuransi di seluruh Indonesia,” ungkapnya.
“Premi kami 50.000,–/Tahun, visi dan misinya adalah kemanusiaan dan kemitraan, kemitraan artinya tiada hari tanpa kawan (Extra) saling mendukung, saling membantu, dan gotong royong,” tambahnya.
(Nana)