Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat menghadiri tradisi Manjalang atau mengunjungi Buya Lubuak Landua

Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat menghadiri tradisi Manjalang atau mengunjungi Buya Lubuak Landua

Spread the love

Pasaman Barat, Suaraparalegal.Com

Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat melalui Asisten Pemerintahan Setia Bakti bersama pemangku kepentingan terkait menghadiri tradisi Manjalang atau mengunjungi Buya Lubuak Landua yang terletak di Jorong Lubuk Landur, Nagari Aua Kuniang, Kecamatan Pasaman pada Selasa (08/04/2025).

Tradisi Manjalang Buya Lubuk Landua yang dilaksanakan setiap tahun usai puasa enam pada bulan Syawal setelah Idulfitri itu berlangsung meriah dan sarat dengan nuansa adat.

Atas nama Bupati Pasbar Yulianto dan Wakil Bupati M. Ihpan serta jajaran Pemerintah Daerah Pasbar, Setia Bakti mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Lubuak Landua, Aua Kuniang, yang senantiasa melestarikan tradisi Manjalang Buya. Ia berharap tradisi ini dapat diwariskan kepada generasi berikutnya.

“Tradisi ini harus kita wariskan hingga anak, cucu dan kemenakan kita kelak. Selain sebagai bentuk penghormatan kepada Syekh Lubuak Landua, tradisi ini juga bertujuan untuk mengunjungi surau atau musala yang sejak dahulu kala menjadi pusat pengembangan agama Islam. Hingga kini, tradisi ini masih terus dilestarikan,” ungkap Setia Bakti.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan yang mencerminkan falsafah Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah tersebut.

“Pemda mengapresiasi acara yang mencerminkan nilai-nilai Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah yang hidup di tengah masyarakat Minangkabau. Kami juga menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Bapak Bupati dan Wakil Bupati pada hari pertama masuk kerja efektif di lingkungan Pemda Pasbar,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua KAN Aua Kuniang yang mewakili masyarakat dalam sambutannya memohon doa kepada Abuya Lubuak Landua agar Pasbar senantiasa aman, damai, dan sejahtera, serta dijauhkan dari segala mara bahaya dan musibah. Ia juga memohon doa agar Bupati terpilih pada 2025 dapat memimpin Pasbar dengan amanah.

Di sisi lain, panitia sekaligus orang tua adat, Iin, mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Pemda kepada masyarakat Aua Kuniang. Ia mengimbau semua pihak untuk meningkatkan sinergi antara ninik mamak, alim ulama, dan Pemerintah Daerah ke depannya.
(Hakimi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *