Salah Satu Anggota Koperasi Kasmanedi Menduga Palsukan Laporan Audit Independen, Ketua Koperasi PSM di Somasi,

Salah Satu Anggota Koperasi Kasmanedi Menduga Palsukan Laporan Audit Independen, Ketua Koperasi PSM di Somasi,

Spread the love

Pasaman Barat, Suaraparalegal.Com

Pasaman Barat, Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Unit Desa – PSM Maligi yang di lakukan pada hari Minggu, 23 Maret 2024 di Hotel Maninjau Indah yang dilakukan oleh Pengurus Elta Elvia Suharni, Dkk menuai polemik.

Pangkal masalahnya berdasarkan LPJ yang di sampaikan pada saat RAT tersebut terdapat Laporan Auditor Independen KUD PSM Maligi yang diduga fiktif karena tidak ada satupun Akuntan Publik yang bertandatangan dalam laporan tersebut, namun acuan laporan tersebut juga di perkuat oleh LPJ Badan Pengawas seolah Laporan Auditor Independen tersebut benar adanya.

Sebagaimana yang disampaikan oleh salah satu anggota koperasi Kasmanedi kepada media ini Senin, 24 Maret 2025 bahwa “RAT anggota tersebut terkesan di paksakan, karena dilakukan diluar daerah Pasaman Barat, tanpa adanya undangan dan keterbukaan pengurus kepada kami sebagai anggota bahkan hasil plasma selama beberapa bulan ini tidak ada berikan, toh malah uang plasma anggota di habiskan diluar daerah” tambahnya.

Kasmanedi meminta kepada pengurus koperasi terkhusus kepada ketua Elta Elvia Suharni, dapat memberikan klarifikasi resmi tentang perihal tersebut kepadanya sebelum peringatan tersebut di limpahkan ke ranah hukum.

Kami berharap segera pertanggungan jawab yang real terhadap uang sebesar Rp.5.445.139.090,- tersebut dapat segera di sampaikan kembali kepada anggota sebelum data resmi tersebut di serahkan ke penegak hukum karena itu hak anggota bukan hak pengurus saja.

Terpisah di konfirmasi ke ketua koperasi Elta Elvia Suharni melalui nomor telpon 0823971434**, belum memberikan tanggapan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *