Jadwal Masuk Sekolah Pasca Libur Lebaran Tahun 2024, Merujuk SKB 3 Menteri

Jadwal Masuk Sekolah Pasca Libur Lebaran Tahun 2024, Merujuk SKB 3 Menteri

Spread the love

Jawa Barat, SuaraParalegal.com

Pemerintah Telah Membuat aturan dalam memberlakukan Libur Nasional dan Cuti Bersama pada momen Hari Raya Lebaran (baca: Idul Fitri) di tahun 2024, telah diatur pada SKB yang telah dirilis oleh Kemenko PMK.

Lalu, kapankah jadwal masuk sekolah setelah Lebaran 2024?

Mengetahui Jadwal libur dan masuk sekolah anak sesuatu yang penting agar setiap orang tua bisa mempersiapkan anak-anaknya dengan baik, setelah mudik atau libur lebaran.

Penetapan Untuk tanggal libur dan cuti bersama sudah ditetapkan pada Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 236, Nomor 1, dan Nomor 2 Tahun 2024. Adapun dalam SKB tersebut dan berdasarkan sidang isbat bahwa Idul Fitri 2024 jatuh pada Rabu tanggal 10 April 2024.
Sehingga Hal tersebut juga mengiringi dalam penetapan hari libur bersama yaitu pada tanggal 8-9 April 2024 dan 12-15 April 2024.

Oleh Karenanya, kalau Merujuk dari SKB tersebut tentu dapat disimpulkan untuk KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) sekolah sampai Jenjang tingkat SMA akan mulai masuk kembali pada Selasa, 16 April 2024.

Namun demikian, jadwal masuk sekolah ini tergantung pada kebijakan masing-masing sekolah atau daerah.
Bisa juga Kebijakannya tergantung pada status sekolah, baik negeri maupun swasta.

Demikian informasi mengenai jadwal masuk sekolah setelah Lebaran Idul Fitri Tahun 2024 ini, Semoga informasi tersebut bermanfaat bagi masyarakat.

(FirmanS/KJB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *